05:34
0
Apa itu SEO (Search Engine Optimization) ?

Setiap webmaster pasti menginginkan websitenya menjadi urutan pertama di mesin pencari seperti google. Nah itulah alasan mengapa seorang webmaster harus memahami tentang istilah SEO (Search Engine Optimization) ini.

SEO (Search Engine Optimization) merupakan serangkaian upaya yang dilakukan secara sistematis guna meningkatkatkan visibilitas (keterlihatan) sebuah website menjadi lebih baik di mesin pencari sehingga dapat meningkatkan kualitas trafik kunjungan.

Mengapa demikian ? Karena Halaman website yang memiliki ranking yang baik di halaman pencarian google tentunya akan lebih cepat mendapatkan banyak pengunjung terus menerus secara gratis.

Sebagai contoh bila kita menuliskan sebuah kata kunci di halaman pencarian google, maka akan muncul semua list website yang berhubungan dengan kata kunci tersebut. Nah, halaman website yang teroptimasi dengan baik akan berada pada urutan paling atas. Hal yang perlu di perhatikan yaitu Halaman website yang teroptimasi dengan baik dari sisi SEO adalah website yang bersifat “organik” dan bukan website yang memasang iklan di google. Perhatikan gambar berikut :


  • Mengapa SEO disebut Organik/Alami ?

SEO (Search Engine Optimization) dikatakan organik/alami karena prosesnya yang tumbuh dan berkembang. Berawal dari sebuah website baru yang tidak popular serta tidak memiliki posisi bagus di hasil pencarian internet. Namun, jika di optimisasi dengan baik maka website tersebut akan semakin berkembang, popular dan memiliki posisi bagus di hasil pencarian internet.

Sedangkan Non-SEO sifatnya lebih praktis dan instan, Non-SEO tidak membutuhkan waktu lama untuk menempati posisi teratas di mesin pencarian internet. Hal ini dikarenakan adanya kerjasama bisnis antara pihak mesin pencari seperti google dengan pemilik website, dengan kata lain pemilik website yang menjalin kerjasama bisnis dengan pihak mesin pencari akan dijadikan prioritas utama.


Jenis-Jenis SEO (Search Engine Optimization)

Setelah mengetahui tentang apa itu SEO (Search Engine Optimization), sekarang saatnya mengetahui jenis-jenis SEO.  Secara umum ada dua jenis SEO yaitu :

1. SEO On Page (Optimisasi Halaman)

SEO On Page merupakan serangkaian proses optimisasi yang dilakukan di dalam halaman website itu sendiri agar halaman website tersebut menurut mesin pencari  menjadi relevan dengan kata kunci yang dicari oleh pengguna internet. Cara melakukan optimisasi halaman ini adalah dengan menempatkan kata kunci (keyword) di posisi yang benar seperti :
  • Title Tag
  • URL (Uniform Resource Locator )
  • Headings ( h1, h2, h3 dst )
  • Content ( Isi Halaman )
  • Image dan Image Slider (Nama File dan Alt text)

Hal yang harus diperhatikan saat melakukan optimisasi halaman adalah tidak berlebihan, karena optimisasi halaman yang dianggap berlebihan dapat menyebabkan situs website mendapat Filtering, Penalty, bahkan banned.

2. SEO Off Page (Optimisasi Luar Halaman)

SEO Off Page merupakan serangkaian proses optimisasi halaman website berdasarkan faktor-faktor diluar situs ( Kebalikan dari SEO On Page ). Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melakukan optimasi diluar halaman diantaranya :
  • Backlink
  • Backlink merupakan tautan yang masuk ke sebuah halaman web. Meningkatkan Popularitas sebuah website dapat dilakukan dengan membangun atau mendapatkan backlink dari situs-situs lain.
  • Social Media
  • Pemanfaatan sosial media juga banyak dilakukan untuk optimasi SEO Off Page, saat ini ada beberapa Social media raksasa yang dapat membantu optimasi SEO Off Page seperti Google Plus, Facebook, Twitter dan lain-lain.

Meskipun tidak semua poin yang mempengaruhi jenis SEO Off Page dituliskan diatas, namun itulah kira-kira hal penting utama yang harus diperhatikan dalam melakaukan optimisasi luar halaman.

Sekian pembahasan tentang apa itu SEO dan jenis-jenis SEO, semoga dapat dipahami dan diterapkan dengan baik.

Akhir kata terima kasih telah membaca.

0 komentar:

Post a Comment